Monday, June 3, 2019

Tips Sederhana Mencegah Kanker Payudara

Kanker merupakan penyakit yang berbahaya sehingga banyak kalangan pria  maupun wanita berusaha mencegah penyakit kanker ini yang terkenal dapat menyebabkan kematian pada seseorang yang menderita kanker. Salah satu jenis kanker ganas yang sering diderita oleh kaum wanita adalah kanker payudara..

40% wanita terkena kanker payudara ini pada tahun 2012. Untuk Negara Indonesia saja, kanker payudara ini lebih banyak di derita oleh wanita muda dan tahap yang lebih lanjut.Jadi, banyak kasus kanker payudara ini umumnya menyerang kaum wanita dibandingkan menyerang pada kaum pria. dan kanker ini disebabkan oleh beberapa penyebab yakni ;

  • Usia senja
  • Riwayat keturunan
  • Riwayat kesehatan pribadi
  • Masa reproduksi dan menstruasi
  • Kepadatan payudara
  • Radiasi
  • Kelebihan berat badan
  • Implant payudara
  • Terlalu banyak mengkonsumsi alkohol
  • Terdapat benjolan pada payudara

Untuk itu, agar terhindar dari kanker payudara ini, ada beberapa tips sederhana mencegah kanker payudara yang perlu Anda ketahui agar terhindar dari kanker mematikan ini. Adapun beberapa tips sederhana mencegah kanker payudara ini perlu kamu lakukan dan juga perlu kamu lakukan. Diantaranya adalah ;

Kurangi minum minuman yang mengandung alkohol

Kandungan minuman beralkohol ini diyakini dapat meningkatkan kadar hormon  estrogen yakni hormon yang dapat meningkatkan pertumbuhan sel kanker payudara. Jadi perbandingannya adalah apabila Anda meminum 2 hingga 5 gelas minuman beralkohol maka resiko terkena kanker payudara adalah 1,5 kali dari wanita yang tidak meminum minuman beralkohol.

Mengatur berat badan

Salah satu penyebab kanker payudara adalah kelebihan pada berat badan Anda. Maka, aturlah berat badan Anda agar selain tidak terkena kanker payudara namun juga tidak terkena obesitas. Namun tidak semua wanita yang memiliki kelebihan berat badan beresiko terkena kanker payudara, hanya peningkatan berat badan  setelah menopause lah yang beresiko terkena kanker payudara.

Hindari konsumsi pil KB

Dalam kandungan pil KB ini juga terdapat zat estrogen dimana zat ini dapat menyebabkan pertumbuhan sel hormon kanker payudara. Maka, menghentikan mengkonsumsi pil KB juga akan mengurangi resiko terkena kanker payudara

Lakukanlah program melahirkan anak saat usia dibawah 30 tahun

Usahakan bagi Anda yang memiliki program kehamilan, usahakan melahirkan pada usia dibawah 30 tahun karena akan memiliki kecenderungan resiko terkena kanker payudara lebih rendah daripada wanita yang belum melahirkan di usia diatas 30 tahun. Selain itu, wanita yang hamil di usia sebelum 30 tahun juga dipercaya akan mengurangi resiko kehamilan.

Olahraga secara teraur

Olahraga dipercaya dapat mencegah beberapa penyakit termasuk kanker payudara. Olahraga ini dipercaya dapat menurunkan zat estrogen dalam tubuh sehingga resiko terkena kanker payudara ini sangatlah kecil. Jadi usahakan melakukan olahraga secara teraturNah, itulah tips sederhana mencegah kanker payudara yang perlu Anda ketahui. Kiranya Anda lakukan beberapa tips tersebut agar terhindar dari kanker payudara yang dapat merenggut nyawa Anda.


EmoticonEmoticon